home

Syarat dan Ketentuan

Syarat dan Ketentuan Penggunaan

Terakhir diperbarui: 11 November 2023

Pendahuluan

Anda dimohon untuk membaca Syarat dan Ketentuan Penggunaan (“Ketentuan Penggunaan”) ini sebelum menggunakan layanan yang disediakan di Platform Seakun.id. Dengan melakukan pendaftaran dan/atau menggunakan layanan berlangganan bersama yang disediakan di Platform Seakun.id, Anda setuju bahwa Anda telah membaca, memahami, mengetahui, menyetujui dan menerima seluruh informasi syarat, dan ketentuan penggunaan layanan yang terdapat dalam Ketentuan Penggunaan ini. Ketentuan Penggunaan ini merupakan suatu perjanjian yang sah antara PT. Seakun Global Teknologi (“Seakun” atau “kami”) dan Anda terkait tata cara dan persyaratan penggunaan Platform Seakun.id yang berlaku antara Anda dan Kami.

Ketentuan Umum

1.

Platform Seakun.id (Situs dan Aplikasi) ini merupakan milik PT. Seakun Global Teknologi. Kami bekerja sama dengan pihak ketiga (“Mitra Kami”) untuk mengembangkan, menambah dan/atau meningkatkan fitur serta fungsi dalam Aplikasi, dan/atau menyediakan produk dan/atau layanan.

2.

Platform Seakun.id memberikan layanan berlangganan bersama dan/atau membeli jasa/barang secara grouping dengan tujuan mendapatkan produk, fitur, maupun benefit premium dengan biaya yang lebih terjangkau, administrasi yang lebih mudah, pencarian teman patungan dan reminder pembayaran di setiap bulan yang lebih terorganisir.

3.

Platform Seakun.id telah melakukan riset dan percobaan terlebih dahulu sebelum menyediakan layanan ke publik.

4.

Seakun berhak untuk menerima, menunda, menolak, serta mencabut pemberian akses ke Situs atau Layanan kepada Anda, dengan alasan apapun.

DENGAN MENDAFTAR DAN MENGGUNAKAN LAYANAN SEAKUN.ID, ANDA MEMBERIKAN PENERIMAAN DAN PERSETUJUAN YANG TIDAK DAPAT DICABUT ATAS PERSYARATAN PERJANJIAN INI, TERMASUK SYARAT DAN KETENTUAN, KEBIJAKAN PRIVASI SEAKUN, SERTA SETIAP INFORMASI YANG TERSEDIA DI PLATFORM KAMI. APABILA ANDA TIDAK MENYETUJUI KETENTUAN INI, MOHON JANGAN MENGGUNAKAN LAYANAN KAMI ATAU MENGAKSES SITUS. APABILA ANDA DI BAWAH USIA 17 TAHUN ATAU BELUM MENIKAH DAN BERADA DIBAWAH PENGAMPUAN, ANDA HARUS MENDAPATKAN IZIN DARI ORANG TUA ATAU WALI UNTUK MEMBUKA AKUN DAN ORANG TUA ATAU WALI TERSEBUT HARUS MENYETUJUI KETENTUAN PERJANJIAN INI. APABILA ANDA TIDAK MEMAHAMI BAGIAN INI, MOHON JANGAN MEMBUAT AKUN SAMPAI ANDA TELAH MEMINTA BANTUAN ORANG TUA ATAU WALI ANDA. APABILA ANDA ADALAH ORANG TUA ATAU WALI ANAK DI BAWAH UMUR YANG MEMBUAT AKUN, ANDA HARUS MENERIMA KETENTUAN PERJANJIAN INI ATAS NAMA ANAK DI BAWAH UMUR TERSEBUT DAN ANDA AKAN BERTANGGUNG JAWAB ATAS SEMUA PENGGUNAAN AKUN ATAU LAYANAN PERUSAHAAN YANG MENGGUNAKAN AKUN TERSEBUT, BAIK APAKAH AKUN TERSEBUT SUDAH DIBUKA SAAT INI ATAU DIBUAT DI MASA MENDATANG.

Kewajiban Pengguna

Kami menyediakan beberapa layanan yang telah memiliki aturan penggunaan berdasarkan ketentuan yang diterbitkan oleh masing-masing provider. Dengan menggunakan layanan yang ada di Platform Seakun.id, artinya Anda berkewajiban penuh untuk mengikuti aturan yang diterbitkan oleh masing-masing provider yang telah tersedia di Platform Seakun.id.

Kesediaan dan Persetujuan Pengguna

Untuk layanan digital yang kami sediakan, ada beberapa provider yang menghimbau bahwa plan premium yang mereka sediakan harus memenuhi satu atau lebih dari beberapa kriteria berikut.

a.

Satu grup/family dianjurkan untuk berada dalam satu rumah.

b.

Satu grup/family diharuskan untuk memiliki alamat yang sama dengan user host yang melakukan pembayaran pada grup tersebut.

c.

Ditujukan untuk penggunaan keluarga atau orang terdekat di sebuah grup yang berlangganan.

Sehingga dengan mendaftar dan/atau melakukan pesanan berlangganan bersama melalui Seakun.id untuk provider yang mencantumkan ketentuan di atas, berarti Anda telah setuju apabila:

a.

Anda dianggap sebagai anggota keluarga dengan member yang ada dalam satu grup berlangganan bersama, dimana membernya diatur oleh Seakun.id.

b.

Anda dianggap memiliki alamat yang sama dengan User Host yang berlangganan ke provider terkait dan bersedia memberikan verifikasi alamat yang sesuai dengan alamat User Host jika dibutuhkan.

Ketentuan User Host

1.

User Host merupakan user yang diberikan kewenangan oleh Seakun.id untuk melakukan proses administrasi dan/atau melakukan pembayaran ke provider yang telah disediakan oleh Seakun.id.

2.

Adapun prosedur yang Anda lakukan jika berminat menjadi User Host harus mengikuti segala instruksi yang diberikan oleh admin dan/atau customer service Seakun.id.

3.

Dengan menjadi User Host, user secara sadar telah menyetujui pengelolaan akun oleh Seakun.id termasuk mengelola member dan membagikan akses secara terbatas hanya kepada member dalam grup akun tersebut.

Pengakhiran Masa Berlangganan

Kami berhak secara penuh untuk melakukan pengakhiran masa berlangganan Anda ke pihak provider jika Anda termasuk ke beberapa kategori berikut.

a.

Tidak melakukan pembayaran ke pihak Seakun.id melewati tanggal pembayaran yang telah ditetapkan oleh Seakun.id berdasarkan tanggal mulai Anda berlangganan provider terkait

b.

Tidak dapat dihubungi oleh admin dan/atau customer service Seakun.id dalam rangka melunasi tagihan untuk bulan berikutnya.

c.

Melakukan pelanggaran baik itu pelanggaran terhadap ketentuan provider terkait maupun pelanggaran terhadap ketentuan yang ditetapkan oleh Seakun.id.

Aturan dan Larangan Pengguna

1.

Untuk menjaga kenyamanan masing-masing pengguna, aturan berikut wajib dipenuhi oleh setiap pengguna platform Seakun.id:

a.

Diharapkan mengakses masing-masing profile yang telah dialokasikan oleh Seakun.id

b.

Untuk layanan streaming, seperti Netflix, diharapkan menonton di maksimum 1 device, dan tidak menonton di beberapa device secara bersamaan.

c.

Diharapkan menggunakan alamat email pribadi saat menerima undangan dari Seakun.id untuk berlangganan layanan bersama seperti Spotify, Youtube, Microsoft 365, Canva, serta provider lain yang mengadopsi konsep bergabung serupa

2.

Adapun larangan sebelum dan pada saat menggunakan layanan di platform Seakun.id. di antaranya sebagai berikut.

a.

Dilarang keras memberikan komentar dan/atau chat yang bersifat mengolok, merendahkan, atau mencemar kan nama baik karyawan dan staf Seakun. Larangan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan interaksi yang aman dan menghormati, serta melindungi karyawan dari segala bentuk verbal abuse atau perlakuan tidak senonoh. Pelanggaran terhadap aturan ini dapat mengakibatkan tindakan tegas yang diambil oleh Seakun, termasuk pembekuan, penghentian akses pengguna, maupun penindakan ke jalur hukum.

b.

Dilarang untuk menyebarkan informasi apapun terkait akun, seperti link invitation dan/atau alamat User Host yang diberikan oleh Seakun untuk tujuan apapun, termasuk upaya komersialisasi produk yang terkait dengan Seakun.

c.

Dilarang mengubah informasi akun yang telah diberikan kepada Anda, baik itu password, profile atau informasi apapun di akun tersebut.

d.

Dilarang untuk melakukan screenshot dan screen recording di halaman apapun pada aplikasi/situs Gramedia.

Pembayaran

1.

Seakun.id hanya menyediakan metode pembayaran dengan verifikasi otomatis melalui mitra pembayaran kami, Xendit. Adapun metode pembayaran yang tersedia mencakup QRIS, E-Wallet, Virtual Account, dan Retail. Dimana pembayaran dengan Virtual Account dan Retail hanya berlaku untuk pilihan durasi berlangganan minimal 6 bulan.

2.

Untuk transaksi dengan nilai di atas Rp65.000, akan dikenakan biaya sebesar Rp1.000. Sementara itu, untuk transaksi dengan nilai di bawah atau sama dengan Rp65.000, biayanya adalah sebesar Rp500. Namun, perlu diingat bahwa Seakun.id memiliki hak penuh untuk menentukan jumlah Biaya Transaksi dan Pajak yang akan dikenakan pada setiap transaksi, sesuai dengan proporsi yang dianggap wajar.

3.

Mulai tanggal 11 November 2023, Seakun menghentikan penerimaan pembayaran transfer manual ke rekening Bank Mandiri, BCA dan Jenius atas nama PT. Seakun Global Teknologi. Oleh karena itu, jika pengguna melakukan pembayaran ke rekening yang telah ditutup, maka kami dapat menganggap pembayaran tersebut tidak sah.

4.

Segala transaksi, termasuk pembayaran, yang dilakukan di luar platform atau metode pembayaran yang telah ditentukan oleh kami dianggap dilakukan atas risiko dan tanggung jawab pengguna.

Perubahan Biaya Berlangganan

1.

Perubahan biaya berlangganan dapat terjadi apabila provider tertentu melakukan perubahan harga berlangganan dari layanan yang mereka miliki. Perubahan harga yang terjadi mengakibatkan Seakun.id perlu menyesuaikan biaya berlangganan terbaru dari layanan provider terkait sesuai dengan jumlah member dalam satu grup. Informasi perubahan biaya berlangganan akan tersedia di halaman detail produk dan disosialisasikan di media sosial Seakun.id.

2.

Untuk customer yang sudah berlangganan lebih dari 1 bulan (3, 6 atau 12 bulan) pada provider yang mengalami perubahan biaya berlangganan dimana ada sisa periode berlangganan yang terkena dampak perubahan harga, maka customer setuju untuk menerima penyesuaian biaya berlangganan yang baru dan melakukan pembayaran kembali ke Seakun.id sesuai dengan ketentuan waktu yang ditetapkan oleh Seakun.id.

3.

Apabila customer menolak melakukan pembayaran sisa dari biaya berlangganan yang mengalami perubahan, maka layanan customer di Seakun.id akan dibatalkan dan biaya sisa periode berlangganan yang belum dinikmati akan dikembalikan (di-refund) secara prorata.

Pelanggaran Atas Hukum

Pihak Seakun.id berhak melakukan pelaporan hukum terhadap pihak yang dengan sengaja menyerang kehormatan atau nama baik Pihak Seakun.id dengan pasal pencemaran nama baik, penghinaan dan/atau fitnah di muka umum sesuai ketentuan undang-undang yang berlaku.

Risiko

Akun dan grup yang telah dibagikan mungkin menghadapi kendala di masa mendatang, baik karena faktor dari penyedia layanan atau anggota yang tidak bertanggung jawab. Risiko ini termasuk jika pengguna tidak bisa bergabung kembali ke grup team/family akibat kebijakan penyedia layanan, seperti Spotify yang membatasi perpindahan family hanya satu kali dalam 12 bulan. Dengan berlangganan di Seakun.id, member dianggap telah memahami dan menyetujui risiko ini.

Kompensasi

1.

Jika terjadi kendala yang disebabkan oleh penyedia layanan atau risiko yang telah disebutkan, Seakun.id akan memberikan refund dari masa berlangganan yang tersisa secara prorata.

2.

Kompensasi akan diberikan oleh Seakun.id jika kerugian terjadi akibat kelalaian atau kesalahan dari layanan Seakun.id. Besaran kompensasi akan disesuaikan dengan justifikasi dan ketetapan dari Seakun.id.

Kontak Kami

Anda dapat menghubungi Kami terkait dengan Kebijakan Privasi dan Ketentuan Penggunaan melalui surat elektronik admin@seakun.id.